Minggu, 09 Oktober 2011

segitiga naga jepang


 Seluruh dunia pasti tahu tentang misteri segitiga bermuda yang dikenal dengan tempat kapal-kapal menghilang bahkan bangkai kapalnya pun tidak ditemukan. Selain itu juga, ternyata di Jepang pun terdapat hal yang hampir sama dengan nama Segitiga Naga atau lebih disebut dengan Dragon’s Triangle. Tempat tersebut kabarnya hampir serupa dengan Segitiga Bermuda, banyak kapal yang melintas ke garis segitiga tersebut menghilang tanpa jejak. Garis-garis tersebut meliputi dari barat Jepang, utara Tokyo, ke titik di Pasifik pada perkiraan lintang 145 derajat timur.
Dilanjutkan melalui arah selatan barat, melewati kepulauan Bonin, lalu turun ke Guam dan Yap, menuju barat Taiwan sebelum kembali ke Jepang di utara arah timur. Segitiga Bermuda dan Segitiga Nada, masing-masing memiliki cerita yang sama mengenai kapal dan pesawat udara maritim yang hilang, laporan tidak berfungsinya alat navigasi dan komunikasi, dan ada juga yang mengatakan jika tempat tersebut adalah tempat bersemayamnya kapal hantu crewless.

The Dragon’s Triangle pada khususnya, beruang bukti ke pemandangan laut yang selalu berubah. Kepulauan dan lahan massa telah membentuk dan menghilang semalam melalui aktivitas gunung berapi dan seaquakes. Records mengungkapkan pulau memetakan oleh navigator berpengalaman, dan didokumentasikan sebagai telah dikunjungi, namun tahun kemudian ada jejak tempat-tempat ini dapat ditemukan!
»»  Baca Selengkapnya...

Rabu, 14 September 2011

welcome windows 8

  • Microsoft secara resmi akhirnya merilis sistem operasi terbarunya Windows 8 dalam konferensi BUILD yang dihadiri ribuan pengembang aplikasi di Anaheim, California, Selasa (13/9/2011). Presiden Divisi Windows Microsoft, Stefen Sinofsky menyebut Windows 8 sebagai perubahan besar yang pernah dilakukan Microsoft setelah Windows 95.
"Rasanya seperti sistem yang berbeda," kata Sinofsky yang sebelumnya sudah berpengalaman memimpin pengembangan Windows 7. "Cepat, luwes, segar, dan penuh energi," ujarnya. Dalam presentasinya, ia menjelaskan bahwa Windows 8 memang akan menawarkan pengalaman baru dibanding sistem operasi sebelumnya yang mendukung penuh fitur layar sentuh dan bisa digunakan di semua jenis perangkat baik PC maupun tablet.
Dari sisi tampilan, sistem operasi ini menyajikan menu yang segar seperti Windows Phone 7. Layar pertama langsung menyajikan kumpulan informasi dari aplikasi-aplikasi yang sedang dipakai dan menu yang disusun rapi dengan desain yang disebut Metro. Dari menu awal, penggunannya juga bisa langsung mengakses daftar teman dalam jejaring sosialnya dan menu-menu favorit cukup menggeser layar dengan sentuhan jari.
Software ini juga mendukung berbagai platform hardware. Tidak seperti versi-versi Windows sebelumnya yang hanya mendukung arsitektur prosesor x86, Windows 8 juga mendukung chip ARM yang banyak dipakai di perangkat tablet umumnya. Bentuk perangkatnya pun bisa jauh lebih ramping dan tipis serta bakal punya daya tahan baterai lebih lama.
Sinofsky memastikan bahwa semua software yang berjalan di Windows 7 akan juga bisa dipakai pada Windows 8. Sedikit berbeda adalah dalam hal pendekatan pengguna untuk mengakses beberapa jenis aplikasi. Kalau sistem operasi sebelumnya memaksa pengguna selalu membuka aplikasi satu demi satu, pada Windows 8 kolaborasi antaraplikasi mulai diterapkan. Misalnya lewat fitur yang memungkinkan pengguna mengakses informasi email, Twitter, dan jejaring sosial dalam satu tampilan.
Saat ini, Windows 8 memang baru diperkenalkan untuk para pengembang karena baru versi developer preview. Belum ada kepastian kapan software ini akan mulai didistribusikan ke pasar. Masih harus melalui tahap beta, release candidate, dan release to manufacturing, sebelum didistribusikan. "Kami pastikan dulu kualitasnya dan tidak tergantung pada tenggat waktu," ujar Sinofsky.

Sumber : http://tekno.kompas.com/read/2011/09/14/06545799/Selamat.Datang.Windows.8
»»  Baca Selengkapnya...

Rabu, 27 Juli 2011

Awal Mula Youtube

Youtube adalah sebuah sebuah situs web video sharing yang didirikan pada Februari 2005 oleh tiga orang mantan karyawan PayPal yaitu Steve Chen, Chad hurley, dan Jawed Karim. Sebelum bekerja di paypal, Hurley belajar reka bentuk di Universiti Indiana Pennsylvania, sedangkan Chen dan Karim belajar sains komputer bersama-sama di Universiti Illinois di Urbana-Champaign.Pada awalnya kantor pusat Youtube terletak di lantai atas sebuah restoran Pizza dan Restoran jepang di San Mateo, California.
Video awal yang di Upload di Youtube berjudul “Me at The Zoo”, menampilkan Jawed Karim di kebun binatang San Diego. Hingga saat ini video tersebut masih dapat disaksikan di youtube.
Youtube meluncurkan Beta test pada bulan Mei 2005, 6 bulan sebelum official launching yang dilaksanakan pada bulan November 2005
Pada bulan juli 2006 atau 8 bulan setelah diresmikan, tercatat 65.000 video baru di upload ke situs Youtube setiap harinya, dengan 100 juta views per hari. Menurut perusahaan penelitian internet, Hitwise, pada Mei 2006 YouTube memiliki pangsa pasar sebesar 43 persen. Para pengguna dapat memuat, menonton dan berbagi klip video secara gratis. Umumnya video-video di YouTube adalah klip musik (video klip), film, TV, serta video buatan para penggunanya sendiri. Format yang digunakan video-video di YouTube adalah .flv yang dapat diputar di penjelajah web yang memiliki plugin Flash Player.
Pemilihan nama www.youtube.com mengakibatkan masalah bagi sebuah situs bernama mirip bernama www.utube.com. Pemilik situs, Universal Tube & Rollform Equipment, mengajukan gugatan terhadap YouTube pada November 2006 setelah situsnya mengalami kelebihan beban secara teratur yang diakibatkan oleh orang yang mencari situs YouTube.
Pada bulan Oktober 2006, Google Inc. membeli Youtube senilai 1,65 miliar US $
Pada tahun 2007 Youtube telah mengkonsumsi Bandwidth menyamai besarnya Bandwidth keseluruhan internet di dunia pada tahun 2000
Pada bulan juni 2008 majalah Forbes memberitakan bahwa pendapatan Youtube selama tahun 2008 diperkirakan mencapai 200 juta US $
Pada tahun 2008 Youtube mendapatkan penghargaan George Foster Peabody Award dan karena telah menjadi “Speakers Corners” dan ikut berjasa dalam pengembangan demokrasi dan kebebasan berpendapat
Saat ini Youtube menjadi situs online Video provider paling dominan di Amerika serikat, bahkan di dunia, dengan menguasai 43 persen pangsa pasar. Diperkirakan 20 Jam durasi video di upload ke Youtube setiap menitnya dengan 6 miliar views per hari.
»»  Baca Selengkapnya...

Selasa, 26 Juli 2011

Robot Titan, Robot Termahal.

Robot Titan dibuat di Cornwall, Inggris oleh Cyberstein Robots Ltd. Robot ini pun menjadi robot termahal di dunia, dengan pembuatan yang memakan biaya 7 miliar. Tujuan dibuatnya robot Titan adalah untuk mempelajari emosi dan reaksi manusia di berbagai aspek. Juga mengembangkan teknik memperoleh dan menyimpan informasi untuk generasi – generasi mendatang.
Mulai dari pembuatan hingga menjadi robot, memakan waktu empat tahun lamanya. Sebagian orang berpendapat, pembuatan robot Titan mempunyai motif lain selain memperkenalkan robot ke khalayak umum.
Tinggi Robot Titan adalah sekitar 2,4 m (7,9 kaki) dan beratnya 60 kg (9,4 st). Robot ini dirancang oleh Nik Fielding, yang menjalankan Cyberstein dari Newquay, Cornwall, Inggris.
Padahal tujuannya Titan hanyalah untuk melihat reaksi dan emosi manusia.
robot titan pun bisa menyanyi,  menari, bahkan bersendawa dan buang angin.
Karna kelebihannya ini robot titan sering di sewa untuk pertunjukan hiburan, selain itu Robot Titan sudah tampil dalam banyak acara seperti Commonwealth Games, Alton Tower, Bar Mitzvahs serta mal-mal di dunia. Robot titan juga banyak tampil di berbagai saluran TV, bahkan konser-konser musik robot Titan juga ikut manggung bareng Rihanna dan Basement Jaxx di konser mereka.
Konon harga untuk sekali sewa live performance robot ini mencapai 1 miliar.
»»  Baca Selengkapnya...

Sabtu, 23 Juli 2011

Pulau Pramuka

Pulau Pramuka berada pada bagian tengah gugusan kepulauan seribu. Memiliki luas sekitar 9 Ha. Secara administratif pulau pramuka berada di kelurahan pulau panggang, kecamatan kepulauan seribu utara, provinsi DKI Jakarta, dengan jumlah penduduk sekitar 1.004 jiwa. Sebagai pusat pemerintahan kepulauan seribu, pulau pramuka memiliki bermacam fasilitas yang lebih lengkap dibanding pulau2 disekitarnya.
Dengan menempuh jalur laut selama 2,5 jam dari Muara Angke dengan menggunakan kapal transportasi kita akan sampai di dermaga Pulau Pramuka. Kapal transportasi ini berangkat setiap harinya pukul 07:00 dan 13:00 baik dari Muara Angke atau Pulau Pramuka.
Pulau Pramuka sendiri merupakan pulau berpenduduk yang mulai berkembang menjadi daerah pariwisata beberapa tahun belakangan ini karena keindahan alam di sekitar pulau dan penduduk yang ramah. Jernihnya air laut yang biru, terumbu-terumbu karang yang indah dan pulau dengan hamparan pasir putih di sekitar membuat setiap orang yang pernah pergi ke pulau ini ingin kembali lagi ke Pulau Pramuka. Seakan tak cukup 1 atau 2 kali kesana.
Sebagai pusat pemerintahan Kepulauan Seribu, Pulau Pramuka memiliki fasilitas-fasilitas yang diperlukan warga atau wisatawan mulai dari tempat penginapan (homestay), rumah makan, rumah sakit, masjid, lapangan olahraga, dll.. Fasilitas yang ada terawat dengan baik sehingga akan memberikan kenyamanan pada wisatawan yang berkunjung ke pulau ini. Di dalam Pulau Pramuka sendiri terdapat sebuah penangkaran Penyu Sisik yang di kepalai oleh Bapak Salim. Penyu-penyu ini dikembangbiakan dan di rawat dalam satu area ini. Para wisatawan dapat menyentuh langsung penyu-penyu ini untuk mendapatkan wawasan mengenai penyu. Apabila penyu-penyu ini sudah cukup umurnya, maka mereka akan dilepaskan di tepi pantai.
Yang luar biasa dan membuat kita lebih nyaman di pulau ini adalah keramahan penduduk sekitar yang sering membantu, menyapa dan tersenyum kepada para wisatawan. Memang sudah menjadi kebiasaan penduduk sekitar untuk saling membantu sesama karena hubungan persaudaraan masih sangat dekat antara warga yang satu dan yang lain. Maka jangan heran apabila suatu hari Anda kembali lagi ke Pulau Pramuka penduduk pulau ini akan menyapa Anda walaupun Anda sudah lupa kepada mereka
Yang menjadi poin utama dari wisata Pulau Pramuka ini adalah gugusan terumbu karang yang tersebar di sekitar Pulau Pramuka. Dengan menggunakan baju pelampung, sepatu katak, masker dan snorkle kita akan bisa melihat keindahan terumbu karang berwarna-warni secara langsung dan ikan-ikan hias yang berenang di terumbu karang juga sangat indah. Pengalaman Anda snorkling di Pulau Pramuka akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan dalam hidup Anda.
»»  Baca Selengkapnya...

Sejarah Juventini

Drughi adalah kelompok fans berat Juventus yang paling utama di italia. Drughi awalnya dibentuk dari sisa Ultras Juventus yang berasal dari kelompok Fighters, Indians dan Gioventu Bianconera. Drughi sekarang merupakan penguasa tribun selatan di Stadio Olimpico di Torino.
Kelompok suporter sejati Juventus yang pertama muncul di pertengahan tahun 70-an. Saat itu ada dua kelompok tifosi sayap kiri dan organisasinya masih belum bagus. Dua kelompok itu adalah Venceromos dan Autonomia Bianconera. Lalu di tahun 1976 terbentuklah 2 kelompok suporter ultras sejati Juventus, Fossa Dei Campioni dan Panthers. Baru setahun kemudian kelompok tifosi ultras juventus yang legendaris berdiri yaitu Fighters. Kelompok ini diprakarsai oleh Beppe Rossi. Beliau merupakan tokoh yang sangat berpengaruh bagi seluruh tifosi Juventus dan menjadi panutan para ultras muda di Turin.
Awal era 80-an kelompok-kelompok suporter baru bermunculan, Gioventu Bianconera, Area Bianconera, dan Indians adalah beberapa diantaranya. Dua kelompok ultras yang ekstrim juga berdiri di dalam periode ini yaitu Viking dan Nucleo Armato Bianconero (N.A.B). Dua kelompok tifosi ini benar-benar menjadi kelompok tifosi yang dihormati di dalam dan di luar Delle Alpi. Viking dan N.A.B adalah kelompok yang benar-benar mengingatkan orang dengan paradigma hooligans. Itu dikarenakan mereka tidak pernah takut bertempur dengan supporter klub manapun di dalam atau di luar stadion. Tahun 1983 kelompok Juventini yang berbeda dibentuk untuk menjalani partai tandang pertama mereka ke Eropa(Liege belgia tahun 1983).
Tahun 1987 kelompok tifosi bersejarah Fighters akhirnya dibubarkan setelah berjaya selama 10 tahun. Penyebabnya saat itu karena terjadi banyak kekerasan dan perkelahian dalam partai tandang ke Florence, melawan rival Juventus saat itu Fiorentina. Sebagian besar anggota Fighters lama bersama dengan anggota Indians dan Giuventu Bianconera, membentuk sebuah kelompok supporter ultras yang baru, Arancia Meccanica (Clockwork Orange). Nama ini terinspirasi oleh film Stanley Kubrick berjudul sama yang populer saat itu.
Nama itu menimbulkan kesan kekerasan dan negatif sehingga menimbulkan banyak masalah. Karena itu kelompok ini dipaksa untuk merubah nama kelompok mereka. Para fans sepakat untuk membodohi politisi kota Turin dengan merubah nama kelompok mereka menjadi Drughi. Drughi merupakan nama geng dimana tokoh utama film Clockwork Orange Alex bergabung. Lucunya para politisi Turin terlambat menyadari hal ini. Drughi pun berkembang dan menjadi kelompok supporter terpenting dalam sejarah Juventus. Dalam kurun waktu antara 1988 sampai 1996 Drughi memiliki 10.000 anggota.
Pada tahun 1993 beberapa anggota Drughi memperoleh otonomi dan menghidupkan kembali kelompok tifosi lama Fighters. Empat tahun setelahnya Fighters dan Drughi bersaing untuk menjadi yang terbaik di La Curva Scirea.
»»  Baca Selengkapnya...

Jumat, 22 Juli 2011